Posted on 20 Sep 2020
Telah beredar pesan di Whatsapp yang menginformasikan bahwa virus covid-19 sebelum mencapai paru-paru ia tetap di kerongkongan selama empat hari dan pada saat ini orang mulai batuk dan sakit kerongkongan. Dan salah satunya untuk menangkis virus covid-19 yaitu dengan berkumur air garam 3 kali sehari kemudian minum air hangat.
Begini bunyi pesannya :
*Doktor di Tiongkok mengesahkan.*
*Ini adalah berita yang 100% benar.*
*Sangat Penting buat setiap Orang.*
*Mengapa akhir2 ini di Tiongkok, jumlah Orang yang terinfeksi Virus telah menurun secara mendadak.??*
*Selain memakai Masker, Rajin membersihkan tangan.*
*Mereka hanya Berkumur dengan Air-Garam 3 kali sehari*
*Setelah berkumur, 5 menit kemudian minum Air-Suam/Hangat.*
*Oleh karena Virus ini hanya akan menyerang Kerongkong,*
*Setelah itu menyerang Paru-paru,*
*Apabila dihancurkan oleh Air-asin/Garam*
*Virus itu akan mati atau terbunuh di Perut dan kemudian dihancurkan*
*Ini adalah satu-satunya Cara untuk Menangkis Covid-19*
*Di Pasaran tidak ada Obatnya.*
*Sebab itu jangan Beli obat.*
*Dr Wang berkata :*
*Ketika Virus itu blm sampai ke Paru-paru,*
*Dia boleh hidup di Kerongkong selama 4 hari.*
*Pada masa ini, Orang yang terinfeksi akan mulai Batuk dan Sakit Kerongkong.*
*Jika Orang yang terinfeksi kerap minum Air Suam Panas dan kumur Air Garam*
*Akan dapat memusnahkan Virus Covid19 ini sebelum ke saluran pernapasan*
*Cepat sebarkan Pesan ini.*
*Karena Anda setidaknya, dapat menyelamatkan 1 nyawa Orang...*
*Terima Kasih*
➖➖➖➖➖
Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut tidak benar. Meskipun berkumur dengan kombinasi air hangat, garam dan cuka telah lama digunakan sebagai cara untuk meredakan gejala yang berhubungan dengan pilek dan flu, seperti sakit tenggorokan. Tidak ada bukti bahwa hal itu dapat membantu menangkal atau mengusir infeksi dari virus corona dan belum ada studi yang menyatakan kandungan dari air garam dapat membunuh virus corona.
Meskipun virus dikatakan mereplikasi di hidung dan sekresi hidung, namun tidak ditemukan apa pun yang mendokumentasikan gagasan bahwa virus corona saat ini “tetap berada di tenggorokan selama empat hari”. Seseorang yang terinfeksi virus, akan menunjukkan beberapa gejala dan umumnya masa inkubasi Covid-19 diperkirakan berkisar dari 1 hingga 14 hari, umumnya sekitar 5 hari.
Virus ini akan menginfeksi orang dan masuk ke jalur pernafasan dan membaran mukus di bagian belakang tenggorokan, menempel pada sebuah reseptor di dalam sel, dan mulai berkembang di sana. Saat virus ini berkembang, mereka mulai menginfeksi sel-sel di sekitarnya. Gejala biasanya mulai terasa di belakang tenggorokan, berupa rasa nyeri tenggorokan dan batuk kering. Lalu virus dengan cepat merambat masuk ke saluran pangkal paru-paru, hingga masuk ke paru-paru. Proses ini merusak jaringan pada paru-paru, membuat jaringan ini membengkak, sehingga lebih sulit bagi paru-paru untuk memasok oksigen dan menyalurkan keluar karbondioksida.
Dengan demikian, informasi bahwa salah satu cara untuk menangkis virus covid-19 yaitu dengan berkumur air garam 3 kali sehari kemudian minum air hangat adalah konten yang menyesatkan, karena tidak ada bukti bahwa hal itu dapat membantu menangkal atau mengusir infeksi dari COVID- 19 penyakit virus korona dan belum ada studi yang menyatakan kandungan dari air garam dapat membunuh virus corona.
= = = =
REFERENSI:
https://www.snopes.com/fact-check/gargling-eliminate-coronavirus/
src : covid19.go.id