[email protected]   (0295) 386014
TIPS GOWES AMAN DI ERA NEW NORMAL

Posted on 23 Sep 2020


Saat gowes tetap pakai masker, dr Muliadi menyarakan agar Anda memilih masker yang bahannya mudah menyerap keringat supaya kenyamanan Anda ketika gowes tidak terganggu.

dr Muliadi juga membagikan beberapa tips yang bisa Anda terapkan saat gowes, khususnya dengan teman-teman, berikut ulasannya.

1. Penggunaan alat pelindung diri lainnya seperti helm dan lampu sepeda tetap wajib. Apalagi Anda gowes di waktu malam hari.

2. Selalu bawa air minum untuk hidrasi dan jangan lupkana hand sanitizer di dalam tas kecil Anda.

3. Cari rute perjalanan yang sepi, hindari daerah yang ramai atau rute populer yang banyak dilalui pesepeda lainnya.

4. Cobalah atur waktu bersepeda. Pilih waktu yang tidak banyak orang gowes kalau bisa.

5. Tetap jaga jarak dengan pesepeda lainnya setidaknya 1,5 meter guna meminimalisir risiko penularan penyakit.

Selalu menerapkan protokol kesehatan demi kebaikan bersama.